This site uses cookies from Google to deliver its services, to personalize ads and to analyze traffic. Information about your use of this site is shared with Google. By using this site, you agree to its use of cookies. Learn More

AKB49 - Renai Kinshi Jourei [ Manga Review ]

AKB49 - Renai Kinshi Jourei [ Manga Review ]
AKB48 telah menjadi idol group yg terkenal dan diakui kemampuannya di dunia musik Jepang. Bahkan idol group yg diproduseri Atsushi-sensei ini sudah mulai merambah pasar internasional.
AKB48 merupakan kumpulan 48 gadis remaja yg bercita-cita menjadi idola, namun diantara idola yg berkumpul diseluruh tim AKB48, ada satu idola yg aura kebintangannya bersinar paling terang.


Sinopsis
Minoru Urakawa merupakan anak sekolahan yg terlihat malas. Ia juga terlihat tidak tertarik saat teman-teman sekelasnya sibuk membicarakan idol group terkenal ; AKB48. Namun dibalik sikap dinginnya tersebut, Minoru ternyata memendam perasaan kepada teman sekelasnya ; Hiroko Yoshinaga. Karena rasa sukanya kepada Hiroko, suatu hari ia membuntuti Hiroko. Keputusan Minoru membawanya ke dalam konser AKB48, disana ia bertemu dgn Hiroko dan Hiroko mengatakan impiannya kepada Minoru ; ia ingin menjadi salah satu anggota AKB48 seperti idolanya ; Atsuko Maeda.
Hiroko hanya mengatakan impiannya kepada Minoru, namun dgn kemampuan vokal dan olah suaranya, ditambah stamina yg rendah, kemungkinan Hiroko untuk diterima menjadi anggota AKB48 sangatlah kecil. Minoru tidak dapat tinggal diam melihat orang yg ia suka harus melepaskan impiannya. Maka ia memutuskan untuk ikut serta dalam audisi masuk AKB48 menggunakan nama Minori Urakawa.
AKB49 - Renai Kinshi Jourei [ Manga Review ]
Minoru Urakawa - Minori Urakawa
Minori (atau Minoru) bertemu dgn Hiroko disaat audisi. Ketika sesi wawancara Hiroko yg gugup tidak dapat menjawab pertanyaan yg diajukan dgn benar, hingga ia kembali disuruh duduk sebelum sempat mengatakan sepatah katapun. Minori yg kesal melihat itu kemudian membuat sesi wawancara heboh. Ia menjawab pertanyaan "Siapa anggota AKB yg kamu sukai" dgn "Semuanya kecuali Atsuko Maeda". Minori mengatakan ia tidak menyukai Maeda karena ia menganggap Maeda terlalu malas untuk menjadi idola. Mendengar hal tersebut Hiroko secara spontan langsung menyela ucapan Minori.
Tibalah pd saat pengumuman yg lolos menjadi calon anggota AKB48. Ternyata secara ajaib Hiroko dan Minori terpilih menjadi calon anggota AKB48. Hiroko terpilih karena Atsushi-sensei kagum dgn rasa sukanya terhadap AKB, sedangkan Minori terpilih karena ia punya daya tarik khusus yg tidak dimiliki kontestan lain. Semenjak itu, dimulailah kehidupan Minori Urukawa sebagai idola dari idol group AKB48.
Review
Cerita dalam AKB49 - Renai Kinshi Jourei ini pd awalnya mirip dgn kisah cinta remaja kebanyakan. Dimana karakter pria-nya rela melakukan apapun (bahkan menjadi wanita) untuk mendapatkan cinta karakter wanita-nya. Namun setelah dibaca terus, maka bumbu "percintaan" hanya menjadi bumbu semata.

Selain itu beberapa plot ceritanya juga menarik untuk dibaca. Seperti ketika anggota AKB48 ; Mayu Watanabe mulai mencurigai bahwa Minori Urakawa itu sebenarnya adalah laki-laki. Atau cerita dimana leader dari AKB48 ; Minami Takahashi bingung akan perasaannya yg menunjukkan rasa suka kepada Minori yg ia kira wanita (padahal Minori/Minoru itu laki-laki).
Manga ini menampilkan profil lengkap personil AKB48, khususnya Tim A dan Tim K (disaat Minori harus menggantikan salah satu anggota Tim K yg tidak dapat tampil). Selain itu manga yg hanya terdiri dari 37 chapters (masih berlanjut) ini juga menunjukkan bagaimana sulitnya kehidupan sebagai idola (dalam hal ini AKB48). Perjuangan yg harus dilalui berikut segala usaha-usahanya, dan yg terpenting (menurut saya) manga ini menunjukkan kepada pembacanya bahwa dgn kesungguhan dan kerja keras dan tekad kuat tanpa mengenal kata menyerahlah kita dapat menjadi seorang idola.
AKB49 - Renai Kinshi Jourei [ Manga Review ]

0 Response to "AKB49 - Renai Kinshi Jourei [ Manga Review ]"

Post a Comment

Contact

Name

Email *

Message *