This site uses cookies from Google to deliver its services, to personalize ads and to analyze traffic. Information about your use of this site is shared with Google. By using this site, you agree to its use of cookies. Learn More

SBMPTN Sepi Peminat

SBMPTN Sepi Peminat
Sudirman, Padek—Pendaftaran Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) 2013 yg telah dibuka sejak 13 Mei lalu hingga 7 Juni mendatang, masih sepi pemi­nat. Ini diduga karena calon mahasiswa (cama) masih menunggu pengumuman Se­lek­si Nasional Masuk Pergu­ruan Tinggi Negeri (SNMPTN) pd 28 Mei mendatang.
Pantauan Padang Ekspres ke­ma­rin (14/5), hanya tampak belasan calon mahasiswa yg melakukan pembayaran pendaftaran SBMPTN di Bank Mandiri Jalan Sudirman selama dua jam.

“Saya mendaftar di awal karena tinggal ni kesempatan saya lagi. Kalau tamatan 2013, masih ada SNMPTN,” kata Liza, alumni SMA Adabiah lulusan tahun 2012, kepada Padang Ekspres, kemarin.
Dia berharap bisa lulus di per­guruan tinggi negeri (PTN) ta­hun ini. “Jika tidak, pupus­lah ke­inginan kuliah di PTN,” ujarnya.
Dia menduga masih sepi­nya pendaftaran karena masih menunggu hasil SNMPTN pd 28 Mei. Jika telah dipas­ti­kan tak lulus SNMPTN, ma­ka akan beralih ke jalur SBMPTN.
Rahmi, siswi SMKN 3 Pa­dang me­nga­ku masih menunggu dulu hasil UN dan SNMPTN.
Sebelum UN, dia mendaftar jalur SNMPTN melalui sekolah. “Infor­masi­nya pengumuman UN dilakukan pd 24 Mei, setelah itu baru pengu­muman SNMPTN, 28 Mei. Jika me­mang tak lulus SNMPTN maka baru mendaftar jalur SBMPTN,” ujarnya.
Panitia SBMPTN UNP dan Unand, Agus Irianto mengakui calon mahasiswa akan me­nung­gu hasil SNMPTN terle­bih dahulu. Kecuali tamatan tahun 2012 dan 2011, maka akan memilih SBMPTN dan jalur mandiri. “Ini telah dipre­diksi sejak awal. Apalagi, ren­tang waktu pendaftaran pun cukup panjang, paling lambat 7 Juni mendatang,” ujar Agus Irianto.
Agus mengatakan, biaya seleksi peserta SBMPTN ujian tertulis untuk kelompok ujian sains dan teknologi (Saintek) / sosial humaniora (so­shum) Rp 175.000. Sedangkan kelompok ujian campuran Rp 200.000. Selain itu, biaya seleksi untuk ujian keteram­pilan Rp 150.000,00 per jenis ujian keterampilan. Biaya se­lek­si dibayarkan ke Bank Man­diri.
“Jika suatu daerah tak ada kantor pelayanan Bank Mandiri, maka biaya seleksi dpt dibayarkan melalui Kan­tor Pos setempat / ATM Bersama,” ucap Pembantu Rektor I UNP ini.
Untuk jalur SBMPTN dila­kukan dgn ujian tulisan. Bedanya, pd jalur ni siswa tamatan tahun 2011 dan 2012 masih bisa mengikuti ujian masuk PTN. Sedangkan jalur mandiri PTN, siswa hanya bisa memilih PTN yg ada di dae­rah mereka.
“Siswa yg kurang mam­pu di bidang akademik tak perlu khawatir. Jalur SBMPTN dan Mandiri PTN memberikan kesempatan bagi siswa secara umum. Maksudnya kesem­pa­tan nilai siswa yg rendah tetap bisa diterima,” ujarnya. (ek)

0 Response to "SBMPTN Sepi Peminat"

Post a Comment

Contact

Name

Email *

Message *